Archive for the ‘Featured’ Category

Articles

Batik Khas Jogjakarta

In Artikel Batik,Batik Jogjakarta,Featured on November 29, 2009 by dodolbatik Tagged: , , , , ,

Seni Batik Tradisional dikenal sejak beberapa abad yang lalu di tanah Jawa. Bila kita menelusuri perjalan perkembangan batik di tanah Jawa tidak akan lepas dari perkembangan seni batik di Jawa Tengah. Batik Jogja merupakan bagian dari perkembangan sejarah batik di Jawa Tengah yang telah mengalami perpaduan beberapa corak dari daerah lain.

Perjalanan “Batik Yogya” tidak bisa lepas dari perjanjian Giyanti 1755. Begitu Mataram terbelah dua, dan Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat berdiri, busana Mataram diangkut dari Surakarta ke Ngayogyakarta maka Sri Susuhunan Pakubuwono II merancang busana baru dan pakaian adat Kraton Surakarta berbeda dengan busana Yogya. Read More »

Articles

Kampung Batik Kauman

In Artikel Batik,Batik Solo,Featured on November 29, 2009 by dodolbatik Tagged: , , , , , ,

Selain laweyan, kauman juga merupakan sentra industri batik di solo, Ratusan lembar kain batik berusia di atas 35 tahun dipamerkan di sejumlah sudut rumah kayu khas Jawa, yang juga sudah uzur. Berbagai peralatan membatik yang usianya tak kalah tua juga ada di rumah itu. Untuk menggambarkan kejayaan industri batik tempo dulu dipajang pula ratusan cap yang menandai produsen batik masa itu.

Gambaran itulah yang dapat ditemui saat mengunjungi Museum Batik Kaoeman. Museum ini terletak di sebuah sudut Kampung Kauman yang menjadi satu sentra batik di Kota Solo. Keberadaannya terasa tepat di tengah perkampungan yang sejak dulu hidup dari industri batik khas Solo.

Read More »

Articles

Kampung Batik Laweyan

In Artikel Batik,Batik Solo,Featured on November 29, 2009 by dodolbatik Tagged: , , , , ,

Laweyan adalah salah satu sentral Batik di Solo. Kampung ini Tentunya ada banyak sekali sejarah yang tertinggal di kapung ini dan menjadi icon Batik Solo.

Batik merupakan hasil karya seni tradisional yang banyak ditekuni masyarakat Laweyan. Sejak abad ke-19 kampung ini sudah dikenal sebagai kampung batik. Itulah sebabnya kampung Laweyan pernah dikenal sebagai kampung juragan batik yang mencapai kejayaannya di era tahun 70-an. Menurut Alpha yang juga pengelola Batik Mahkota. Read More »

Articles

Asal Mula dan Sejarah Batik

In Featured on November 22, 2009 by dodolbatik Tagged: , ,

Sejarah pembatikan di Indonesia berkait erat dengan perkembangan kerajaan Majapahit dan penyebaran ajaran Islam di Tanah Jawa. Dalam beberapa catatan, pengembangan batik banyak dilakukan pada masa-masa kerjaan Mataram, kemudian pada masa kerajaan Solo dan Yogyakarta.

Jadi kesenian batik ini di Indonesia telah dikenal sejak zaman kerjaan Majapahit dan terus berkembang kepada kerajaan dan raja-raja berikutnya. Adapun mulai meluasnya kesenian batik ini menjadi milik rakyat Indonesia dan khususnya suku Jawa ialah setelah akhir abad ke-18 atau awal abad ke-19. Batik yang dihasilkan ialah semuanya batik tulis sampai awal abad ke-20 dan batik cap dikenal baru setelah perang dunia I habis atau sekitar tahun 1920. Adapun kaitan dengan penyebaran ajaran Islam, banyak daerah-daerah pusat perbatikan di Jawa adalah daerah-daerah santri dan kemudian Batik menjadi alat perjuangan ekonomi oleh tokoh-tokoh pedangan Muslim melawan perekonomian Belanda.

Read More »

Articles

Mengawali Postingan dengan Bismillah [ BETA ]

In Featured on November 21, 2009 by dodolbatik Tagged: ,

Setelah beberapa waktu tertunda untuk dapat up, maka resmi pada Hari Kamis, 19 November 2009.  Dengan awal sebuah postingan ini [ BETA ] dodolbatik.com dapat menjadi rujukan dan tempat untuk jual beli berbagai macam barang yang mempunyai hubungan dengan batik. Selain untuk tempat anda jual dan beli batik, kami juga berharap agar dodolbatik.com dapat menjadi sumber informasi khususnya batik, bagi anda yang selalu membutuhkan update informasi.

Read More »